Satu hal yang perlu anda pahami bahwa yang paling peduli terhadap masa depan financial anda, kaya dan sejahtera tidak lain adalah diri anda sendiri. Anda harus membaca dan mendidik diri tentang uang dan investasi dan bertanggung jawab terhadap masa depan keuangan anda. Bukan hanya anda dalam tulisan ini yang dimaksud, tetapi untuk saya sendiri juga.
Uang anda yang dengan bersusah payah untuk mendapatkannya. Jangan sekali-kali memberikannya pada orang atau lembaga lain yang berjanji akan membuat anda kaya. Cara itu tidak akan berhasil. Hanya anda dan saya yang bisa membuat kita menjadi kaya.
Usahakan anda untuk berkonsultasi dengan seorang penasihat professional, mentor, atau lembaga yang yang menyediakan konsultasi keuangan anda. Dan ingatlah ini demi masa depan financial anda. Sering saya heran melihat seseorang yang dianugrahi cukup uang namun dia tidak mengerti tentang uang atau bahkan membelanjakannya serta menghamburkannya sampai suatu saat dia kehilangan semuanya.
Pastikan anda mencari penasihat keuangan yang dari seseorang yang sudah terbukti kesuksesannya dan lebih sejahtera dari pada anda. Misalkan, teman anda, tetangga anda, atau bahkan anda mencarinya keluar wilayah anda untuk belajar darinya. Atau bisa juga dari buku-buku karangan seperti Kiyosaki, Trump dll.
Sebenarnya tidaklah sulit mendidik diri tentang uang. Dari beberapa kasus, banyak orang yang mengaku sulit tetapi ketika sudah berjalan mereka merasakan nikmatnya betapa mudah menjadi kaya.
Mereka yang sukses sangat senang untuk terus belajar, berinvestasi, bediskusi dengan teman investor. Dengan informasi yang akurat, kebijaksanaan tindakan, kesabaran, pandangan dan keinginan kuat untuk beraksi anda tengah mengumpulkan kesejahteraan anda yang sendiri.
Memahami uang - bagaimana mendapatkannya dan bagaimana uang anda bekerja untuk anda - adalah hal yang sangat penting untuk kehidupan anda dan saya. Demi hubungan anda, kesehatan anda, kebahagiaan anda dan masa depan anda.
Silahkan pilih mulai saat ini untuk menggapai kebebasan finansial anda. Dengan memulai dengan bisnis apapun yang memungkinkan buat anda sekarang. Apakan itu membuka warung di depan rumah, membuka jasa warnet, menjual pulsa, dll. Jangan percaya dengan program cepat kaya dengan meminta anda membayar sekian rupiah kemudian menjanjikan jutaan bahkan milyaran rupiah uang kembali.
Tidak ada shortcut dalam bisnis. Kecuali prosses yang panjang menantang kita untuk tetap ngeyel alias pantang menyerah. Wallahu a'lam
.::Related Posts:
0 comments:
Post a Comment
Silahkan tulis komentar sebagai umpan balik dari artikel ini. Tidak diperkenankan untuk komentar yang berunsur spamming, porno, dll.