Sebanyak 13 persen pengguna ponsel sering berpura-pura memeriksa ponsel saat sedang tidak ingin diganggu atau menghindari interaksi dengan orang lain. Demikian laporan yang diterbitkan oleh lembaga riset Pew Internet yang melakukan survei terkait perilaku penggunaan ponsel pada kalangan dewasa di Amerika Serikat.
Dari 2.277 orang dewasa yang menjadi responden, 13 persen di antaranya mengaku pernah berpura-pura mengecek ponsel atau sedang menelepon. Pada responden yang berasal dari kalangan lebih muda, yaitu usia 18 hingga 29 tahun, persentasenya malah lebih besar lagi. Sekitar 30 persen responden mengaku menghindari kontak dengan seseorang dengan langsung mengecek ponsel mereka.
Muncul juga dalam hasil survei, sekitar 42 persen responden mengaku bermasalah dalam mengerjakan sebuah pekerjaan jika berada jauh dari ponsel. "Lebih dari setengah responden (51 persen) pernah menggunakan ponsel mereka sedikitnya sekali untuk mencari informasi yang mereka butuhkan dengan cepat," ungkap hasil penelitian.
Sekitar seperempat atau tepatnya 27 persen mengatakan mereka pernah berhadapan dengan situasi ketika mereka kesulitan melakukan sesuatu karena ponsel mereka sedang tidak di tangan. Sedikitnya 35 persen orang dewasa kini punya smartphone. Temuan lainnya, hanya 29 persen responden mengatakan bahwa mereka pernah mematikan ponsel agar bisa istirahat. (National Geographic Indonesia/Ni Ketut Susrini)
.::Related Posts:
Internet
- 5 Tips Sukses Video Youtube
- Catatan Untuk 3 Nasihat Bisnis dari CEO Google
- Dua kunci dalam bisnis e-commerce
- Mau Bikin "Startup"? Ini Kuncinya!
- Risiko Kesehatan Atas Telepon Pintar
- Facebook Akuisisi Face.com
- Internet Indonesia Paling Lambat Se-Asia, Ini Kata Menkominfo
- Selamat Datang Windows 8
- Awas Jebakan Virus Menyebar Lewat Facebook Chat
- Eric Schmidt: Steve Jobs CEO Terbaik dalam 25 Tahun
- Realisasikan Ide Membangun Perusahaan Digital
- Sims Social Saingi Game-game Zynga di Facebook
- Window XP Tetap Perkasa Memasuki Tahun ke 10
- Kata retweet, cyberbullying, dan sexting kini masuk dalam kamus Oxford
- Perjalanan Steve Jobs dan Apple
- Google Berbagi 6 Tips Inovasi di Bisnis Digital
- Facebook Tambah Layanan Rental Film Online
- IBM: Era PC Telah Berakhir
- Ratimaya.com Wadahi Karya 20 Desainer Muda
- Chickenstrip: Google+ Games
- Google+ Dilengkapi Fitur Games
- Penipuan Online Bermoduskan Investasi Raup 1 Triliun
- 9 Alasan Beralih dari Facebook ke Google Plus
- Pamor Facebook Mulai Meredup
1 comments:
Saya juga sering loh. haha
Post a Comment
Silahkan tulis komentar sebagai umpan balik dari artikel ini. Tidak diperkenankan untuk komentar yang berunsur spamming, porno, dll.